Jakarta – Hai sobat Distrik! Instagram baru saja meluncurkan fitur terbaru bernama Instagram Notes lho!
Fitur ini memungkinkan kamu untuk berbagi status singkat menggunakan teks atau emoji, dengan batas maksimal 60 karakter. Jika kamu suka cara yang simpel dan cepat untuk mengupdate status, Instagram Notes bisa jadi pilihan tepat!
Berbeda dengan Instagram Stories yang memungkinkan kamu untuk menambahkan foto, video, dan berbagai elemen kreatif lainnya, Instagram Notes menawarkan cara yang lebih ringkas dan langsung.
Status yang kamu unggah di Notes hanya akan bertahan selama 24 jam, dan dalam periode itu, kamu hanya bisa memposting satu status. Jadi, pastikan status yang kamu pilih benar-benar sesuai dengan apa yang ingin kamu sampaikan!
Untuk para penggunanya yang saat ini sudah memperbarui aplikasi Instagram mereka, fitur tersebut bisa ditemukan di atas kotak masuk Instagram. Caranya sangat mudah!
Cukup buka aplikasi, pergi ke bagian Direct Message (DM), klik “Tambahkan Catatan” di sudut kiri atas, ketik pesan kamu, pilih untuk membagikan dengan “Pengikut” atau “Teman Dekat,” dan klik “Bagikan.” Mudah sekali!
Nah, ada kabar seru untuk merayakan Olimpiade Paris 2024! Fitur Instagram Notes kali ini memiliki tambahan spesial.
Jika kamu menggunakan kata kunci tertentu dalam status kamu, status tersebut akan berubah warna menjadi emas. Keren kan?
Beberapa kata dan emoji yang bisa membuat status kamu berwarna gold antara lain: Gold, Olympics, Olympian, Podium, Victory, Medal, Goat, Torch, serta emoji senter, kambing, dan medali.
Jadi, jangan sampai ketinggalan untuk bisamencoba fitur terbaru ini dan tunjukkan dukungan kamu terhadap Olimpiade Paris 2024 dengan status yang berkilau!