Distriknews.co, Samarinda – Anggota DPRD Kaltim, Andi Muhammad Afif Rayhan Harun, memberikan kritik tajam terhadap gaya hidup generasi milenial dan generasi Z yang dinilainya cenderung hedonistik dan minim persiapan untuk masa depan. Fenomena ini, menurut Afif, terlihat jelas di kalangan pemuda di Kota Samarinda.
“Sebagian besar pemuda di Samarinda menerapkan gaya hidup hedon. Mereka mengikuti standar hidup yang dibentuk oleh media sosial seperti TikTok dan Instagram,” ungkapnya.
Afif mengimbau generasi muda untuk mulai mengurangi kebiasaan berfoya-foya dan lebih bijak dalam memanfaatkan penghasilan, terutama bagi yang masih bergantung pada orang tua. Ia menekankan pentingnya memprioritaskan pendidikan dan produktivitas daripada sekadar mengikuti tren.
“Jangan bangun tidur langsung hedon. Kalau nongkrong, jangan fokus bertanya soal mobil apa, pacar siapa, atau sepatu apa yang dipakai. Selama masih menggunakan uang orang tua, lebih baik belajar dan tingkatkan kapasitas diri,” ujarnya tegas.
Selain itu, Afif mendorong generasi muda untuk berkontribusi aktif dalam pembangunan daerah, sehingga dapat bersama-sama dengan pemerintah mewujudkan visi besar Indonesia Emas 2045.
“Generasi muda adalah kunci masa depan bangsa. Jangan sampai Indonesia Emas 2045 berubah menjadi Indonesia Lemas karena kurangnya peran pemuda,” tutupnya penuh harap. (Adv DPRD Kaltim/Adl).