Disporparekraf Bontang Tegaskan Penarikan Retribusi Stadion Dimulai 2026

redaksi

Foto: Stadion Bessai Berinta, Kelurahan Api-Api, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Kalimantan Timur
Foto: Stadion Bessai Berinta, Kelurahan Api-Api, Kecamatan Bontang Utara, Kota Bontang, Kalimantan Timur

Distriknews.co – Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata, dan Pemuda Kreatif (Disporparekraf) Kota Bontang mengumumkan kebijakan retribusi untuk Stadion Bessai Berinta, atau Stadion Lang-Lang, setelah renovasi selesai. Kebijakan ini diharapkan mendukung pengelolaan stadion secara lebih efisien dan berkelanjutan. Stadion dijadwalkan kembali beroperasi pada awal 2025.

Kepala Disporparekraf Kota Bontang, Rafidah, menjelaskan bahwa kebijakan ini mencakup biaya parkir bagi pengunjung stadion serta pelaku UMKM yang menjalankan aktivitas di sekitar area stadion. Meskipun Peraturan Wali Kota (Perwali) mengenai retribusi ini telah resmi diterbitkan, penerapan penarikan retribusi baru akan dimulai pada tahun 2026, setelah dilakukan sosialisasi selama setahun penuh pada 2025.

“Perwali-nya sudah ada, tetapi tahun 2025 akan kami manfaatkan untuk sosialisasi. Penarikan retribusi baru akan diterapkan pada 2026. Dalam aturan tersebut, UMKM juga akan dikenakan retribusi,” ungkap Rafidah pada Jumat (27/12/2024).

Ia menambahkan bahwa kebijakan ini bertujuan untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Bontang. Sebagian dari hasil retribusi ini juga direncanakan untuk dialokasikan ke perawatan stadion, guna memastikan pengelolaan fasilitas olahraga tersebut tetap optimal dan berkelanjutan.

“Pada tahun depan, Disporparekraf sudah bisa mulai menyumbang PAD ke Kota Bontang. Kami berkomitmen untuk mematuhi regulasi yang ada karena tanpa dasar hukum, penarikan retribusi tidak mungkin dilakukan,” tegasnya.

Rafidah optimistis bahwa kebijakan ini, dengan dukungan regulasi yang jelas, tidak hanya akan meningkatkan kualitas pengelolaan stadion tetapi juga memberikan manfaat yang luas bagi masyarakat, khususnya dalam mendukung aktivitas olahraga dan pemberdayaan UMKM di Kota Bontang.

Sumber : https://kaltim.tribunnews.com/2024/12/27/disporparekraf-buka-wacana-penerapan-retribusi-di-stadion-lang-lang-bontang

Penulis : Reihan Noor

Baca juga

Bagikan: