Drakor “The Midnight Romance in Hagwon”, Cinta Terpendam antara Guru dan Murid

redaksi

Drama Korea (Drakor) terbaru "The Midnight Romance in Hagwon"
Drama Korea (Drakor) terbaru "The Midnight Romance in Hagwon"

Jakarta – Drama Korea terbaru yang berjudul “The Midnight Romance in Hagwon” siap mengguncang layar kaca dengan kisah cinta yang unik. Diproduksi dengan menggandeng sutradara kenamaan Ahn Pan Seok, drama ini menjanjikan nuansa yang menyentuh dan mengharukan.

Dengan latar belakang di sebuah lembaga pendidikan swasta, atau yang biasa dikenal sebagai hagwon di Korea, “The Midnight Romance in Hagwon” menawarkan alur cerita yang tidak biasa.

Cerita berpusat pada kisah cinta yang terjalin di antara seorang guru dan muridnya, yang dipertemukan kembali setelah sepuluh tahun berlalu.

Lee Joon Ho, diperankan oleh aktor berbakat Wi Ha Joon, adalah seorang mahasiswa yang di masa lalu jatuh cinta pada dosennya, Seon Hye Jin (diperankan oleh Jung Ryeo Won).

Setelah sepuluh tahun lamanya, Lee Joon Ho memutuskan untuk meninggalkan karirnya demi menjadi guru di Hagwon tempat dulu dia belajar, dengan harapan dapat bertemu kembali dengan cinta pertamanya, Seon Hye Jin.

Alur cerita yang kompleks dan mengharukan ini diarahkan oleh sutradara berbakat Ahn Pan Seok, yang sebelumnya telah sukses dengan drama populer “Something in the Rain”.

Dengan pengalaman dan bakatnya, Ahn Pan Seok diharapkan dapat mampu menghadirkan nuansa yang mendalam dalam setiap episode “The Midnight Romance in Hagwon”.

Selain Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won, drama ini juga menampilkan sejumlah aktor dan aktris terkenal seperti So Ju Yeon, Kim Song Il, Jang In Sub, dan banyak lagi.

Jajaran pemain yang solid dan cerita unik, “The Midnight Romance in Hagwon” siap memikat hati penonton dengan kisah cinta yang tidak terlupakan.

Tayang perdana pada 11 Mei 2024 di platform streaming Viu, drama ini akan menghadirkan sebanyak 16 episode yang ditayangkan setiap hari Sabtu dan Minggu.

Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk menyaksikan drama Korea yang memikat ini dan ikuti kisah cinta yang bersemi di antara guru dan murid, hanya di “The Midnight Romance in Hagwon”.

Baca juga

Bagikan:

Tinggalkan komentar